blogkombecks
Sedang memuat...

Pengungsi yang dijegal Wartawan Osama Abdul Mohsen Kini Jadi Pelatih Getafe

Mohsen, Zaid, dan seorang penerjemah | foto: Twitter.
Siapa yang bisa menebak masa depan? pengungsi yang sempat dijegal kameramen Hungaria ketika melarikan diri dari kejaran polisi kini mendapat tawaran suaka dari Spanyol dan menjadi pelatih klub La Liga, Getafe FC.

Dilansir Reuters, Mohsen dan Zaid akhirnya mendapat penawaran suaka serta pekerjaan sebagai pelatih sepakbola di Getafe, sebuah klub dekat Madrid.

Sebelumnya, mengungsi Mohsen pernah menjadi pelatih tim divisi satu Al-Foutwa di Suriah. Pelatih di Pusat Pelatihan Sepakbola Spanyol (Cenafe) mengirimkan penerjemah berbahasa Arab, Mohamed Labrouzi, untuk membawa Mohsen dan putranya dengan kereta ke Madrid. 

"Saat kisah Mohsen dipublikasikan di surat kabar, kami merasa sangat prihatin dengan itu," kata Presiden Cenafe Miguel Angel Galan pada surat kabar Spanyo, El Pais. 

"Kami adalah pusat bagi para pelatih, dan kami ingin membantu setiap orang yang bekerja di bidang itu," kata Direktur Cenafe Conrado Galan.

Dengan latar belakang sebagai pelatih sepakbola, Wali Kota Getafe akhirnya memberi kesempatan Mohsen untuk melatih klub sepakbola Getafe FC selain untuk memberikan kesempatan hidup baginya, ini juga merupakan wujud dari solidaritas Kota Getafe.

"Kami akan bekerja dengan Getafe FC, sehingga sang ayah dapat bekerja di sana karena dia memiliki pengalaman di bidang itu. Ini adalah satu langkah untuk memperlihatkan solidaritas Kota Getafe," kata Wali Kota Getafe, Sara Hernandez dalam konferensi pers.

Wartawan yang menjegal Mohsen menuai kecamanan dari publik dunia karena saat itu ia menjegal Mohsen yang sedang berlari sambil menggendong putranya, Zaid. Tak lama wartawan inipun dipecat dari kantornya.
Internasional 6645319299459440429

Beranda item

ADS

Artikel Terbaru

ADS

Mau Hosting Gratis?
Kapasitas besar, bisa PHP, Lengkap dengan cpanel, auto installer dengan CMS Favorit?
Hosting gratis tanpa iklan !!!

Ads

Mau Hosting Gratis?
Kapasitas besar, bisa PHP, Lengkap dengan cpanel, auto installer dengan CMS Favorit?
Hosting gratis tanpa iklan !!!